Sebuah studi terbaru dari King’s College London mengungkap bahwa buah kiwi dapat menjadi solusi alami untuk meredakan sembelit, salah satu masalah pencernaan yang dialami satu dari sepuluh orang di dunia. Menurut laporan Hindustan Times, konsumsi dua hingga tiga buah kiwi per hari dapat membantu meningkatkan kontraksi usus, melembutkan feses, dan memperbaiki kualitas buang air besar berkat kandungan serat dan vitamin C yang tinggi.
Dr. Eirini Dimidi menjelaskan bahwa kiwi juga meningkatkan kadar air di usus, sehingga memudahkan pengeluaran feses. Selain itu, magnesium oksida dalam bentuk suplemen terbukti dapat mengurangi rasa kembung, nyeri perut, dan mengejan. Pedoman terbaru juga menekankan pentingnya mengonsumsi buah, seperti prem, serta memilih air mineral yang kaya magnesium untuk membantu memperlancar pencernaan. Temuan ini diapresiasi Asosiasi Dietetik Inggris sebagai pendekatan diet berbasis bukti untuk mengatasi sembelit kronis.
Dikutip dari antaranews.com








